"Kita tidak mungkin didikte sama mereka-mereka semua, ini kan ada aturan ya kan. Kalau dia tidak mau mengikuti aturan ya silahkan keluar, siapapun. Organisasi apalagi partai punya aturan dan semua harus taat terhadap aturan. Jadi mereka yang tidak taat terhadap aturan justru bagus kalau mereka memang keluar," ungkapnya.
Dirinya juga memastikan peristiwa tersebut tidak mengganggu persiapan Partai Demokrat dalam menghadapi Pemilu 2024, mendatang.
Baca Juga:
MARTABAT Prabowo-Gibran Dukung Hinca Panjaitan Terkait Program Pengembangan 'Kawasan Kardaiba', Desak Pemerintah Pelebaran Jalan Dari Karo-Dairi-Pakpak Bharat
Ketua DPD Partai Demokrat Kepulauan Riau, Asnah memutuskan mundur dari keanggotaan Partai Demokrat.
Pengunduran diri Asnah diikuti oleh 50 persen pengurus DPD Partai Demokrat Kepri. Secara simbolis mereka melepas atribut partai di depan kediaman Asnah. [gbe/rsy]