BerampuNews.id | Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah mengulang kembali isi ceramah Ustaz Abdul Latief Khan terkait Ilmu Yakin kepada para jemaah yang hadir dalam peresmian Masjid Ar-Rahman di Dusun II, Desa Suka Makmur, Kabupaten Langkat, Minggu (10/4/2022).
Masjid Ar-Rahman berdiri dengan gotong-royong masyarakat setempat dan dengan pewakaf bernama Burhan, seorang wiraswasta memiliki bengkel las. Sebelumnya, Ustaz Latief menyampaikan Burhan bisa membangun masjid dengan keyakinannya, meski uangnya terbatas dari usaha las sehari-hari, bahkan ini menjadi masjid ketiga yang dibangun Burhan setelah sebelumnya ada di Mandala dan Rantau Parapat.
Baca Juga:
Pilgub Sumut: Ijeck Siap Mundur dari DPR jika Dipasangkan dengan Bobby
“Seperti yang disampaikan oleh Ustaz Latief Khan, kita kembali diingatkan dengan ilmu yakin dari Bapak Burhan hari ini. Beliau yang hanya seorang wiraswasta, hanya punya bengkel las tapi bisa membangun masjid. Yakinlah, kalau kita bisa melakukan hal baik. Niatkan, yakin bisa, Insya Allah, pasti dimudahkan oleh Allah, seperti Bapak Burhan yang mengaku tidak tahu uangnya dari mana, dia juga heran kenapa selalu ada saat ingin membangun ‘rumah Allah’, katanya uangnya gak tahu pun dari mana,” ujar Ijeck, sapaan akrab Musa Rajekshah.
Lanjut Ijeck, masjid yang sudah dibangun dan diresmikan, waktunya untuk dimakmurkan.
“Maka tugas selanjutnya bagaimana kita bisa memakmurkannya, isi dengan berbagai kegiatan-kegiatan ibadah yang bermanfaat untuk umat. Insya Allah, kalau masjid makmur, masyarakatnya juga makmur, Insya Allah, daerah ini menjadi Baldatun Thoyyibatun Warobbun Ghofur,” katanya.
Baca Juga:
Musa Rajekshah Tak Gentar Lawan Edy Rahmayadi di Pilgub 2024
Hal yang sama juga diungkapkan Ijeck pada peresmian Masjid At-Taqwa di Dusun IX, Paya Kasih, Desa Mekar Jaya, Wampu, Kabupaten Langkat. Masjid yang diresmikan kali ini terbangun dari sumbangan masyarakat, donatur dan bantuan dari Pemkab, namun beberapa bagian belum terselesaikan karena terhalang dana. Melihat ini, Ijeck pun berjanji akan membantu menyelesaikannya baik itu secara Pemerintahan Provinsi Sumut juga Yayasan Haji Anif.
“Saya tadi dari jauh lihat kubah masjidnya yang cukup besar, di desa yang jauh dari kota tapi masjid sudah seperti ini, sayangnya dibilang peresmian tapi padahal belum siap. Ini sekalian peresmian sekalian diminta untuk dibantu disiapkan begitukan,” canda Ijeck sembari tertawa.
Alhamdulillah, lanjut Ijeck, Anggota DPRD Sumut Edi Suratman yang ikut dalam rombongan berjanji membantu untuk paving block.