WahanaNews-Dairi | Kepolisian resor (Polres) Dairi, Sumatera Utara, bersama jajarannya mengadakan resepsi hari Bhayangkara ke-76 di aula Kamtibmas Polres Dairi, Selasa (5/7/2022).
Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu, hadir pada acara itu. Demikian dengan Ketua PN Sidikalang Monita Honesti Sitorus, perwakilan Kodim 0206/Dairi L. Situmorang serta anggota DPRD Dairi Manat Sigalingging dan perwakilan Kajari Dairi.
Baca Juga:
Aksi AKP Dadang Guncang Solok Selatan, Hujani Rumah Dinas Kapolres dengan Tembakan
Dikutip dari akun facebook Pemerintah Kabupaten Dairi, Eddy dalam sambutannya mengatakan dengan capaian yang sudah diraih Polri, akan senantiasa berkeadilan dan humanis, dekat dengan masyarakat dalam memberikan pelayanan serta bersinergi dengan Forkopimda dalam menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif.
Eddy mengajak melalui peringatan hari Bhayangkara, dijadikan sebagai sarana refleksi atas pengabdian yang dilakukan kepada masyarakat.
"Kepolisian yang melakukan pelayanan setiap hari harus prima. Kepada seluruh anggota Polres Dairi, mari tingkatkan pelayanan kepada masyarakat sehingga tercipta hubungan yang harmonis dengan masyarakat dan juga pemerintah," ujarnya.
Baca Juga:
OTT KPK Bengkulu, Calon Gubernur Petahana Dibawa dengan 3 Mobil
Secara khusus kepada jajaran Polri dan Forkopimda, Eddy menyampaikan ucapan rasa bangga karena telah berhasil bersama pemerintah untuk mengatasi pandemi Covid-19 khususnya di Dairi.
"Namun, kita harus tetap waspada, Covid-19 belum selesai, mari kita pantau bersama dengan tetap menerapkan protokol kesehatan," kata Eddy.
"Kepemimpinan Kapolres Dairi terkait kamtibmas sangat luar biasa, mari kita jaga ketertiban dan jadikan hukum sebagai panglima untuk mengayomi masyarakat. Kekompakan itu sangat penting, perbedaan selalu ada, kita harus mengedepankan kebersamaan agar berbagai masalah dapat kita hadapi. Polri semakin profesional, Polri semakin sejajar dengan institusi lainnya. Selamat ulang tahun Bhayangkara yang ke-76," lanjut Eddy mengakhiri.